Jumat, 26 Oktober 2018

Pengertian Tim Kerja

Pengertian Tim Kerja






Ada Beberapa Pengertian Tim Kerja. Tingkat keeratan hubungan mempunyai pengaruh terhadap mutu dan intensitas interaksi yang terjadi dalam suatu kelompok. Hubungan kerja sama tim kerja diantara para karyawan dalam melakukan pekerjaan baik secara individu maupun kelompok untuk mencapai tujuan bersama mempunyai dampak positif terhadap kinerja individu maupun organisasi dalam mencapai tujuan.
Dalam melakukan kerja sama di dalam tim kerja tentu kita membutuhkan komunikasi yang baik. Komunikasi dapat dilihat dan diamati melalui bahasa, pilihan kata, gerak, dan mimik. Kekhasan bentuk komunikasi yang menempatkan manusia sebagai unsur penting dalam organisasi yang terlihat dari pola komunikasi yang bijak. Dengan komunikasi yang baik, maka akan tericpta tim kerja yang baik pula.
Menurut Daft (2003) komunikasi adalah sebuah proses dimana informasi dipertukarkan dan dimengerti oleh dua orang atau lebih, biasanya dengan maksud untuk memotivasi atau mempengaruhi perilaku.
Menurut Sofo (2003) tim adalah sekelompok kecil orang dengan keahlian pelengkap yang memiliki komitmen terhadap tujuan dan maksud, tujuan kinerja, dan penekatan yang sama, serta pertanggung jawaban secara mutual. Dari defenisi ini, maka didapatlah 6 elemen kunci dari tim kerja yaitu:

Ukuran
Adalah salah satu elemen erat yang terkait dengan elemen yang lain. Dengan semakin sedikit orang yang berada dalam tim kerja, kesempatan untuk dapat mengadopsi pekerjaan yang sama adalah lebih besar dan dianggap dapat dipertanggung jawabkan secara mutual.

Keahlian anggota
Hal ini terkait dengan hal saling ketergantungan yang mutual, yang mengimplikasikan pertukaran dua arah dengan dukungan yang mutual juga.

Tujuan yang sama
Adalah berarti gabungan dari tujuan individual. Tujuan yang sama harus memiliki arti.

Pendekatan umum
Mengandung 3 elemen yaitu individual, kelompok dan tugas. Dalam bidang ini pendekatan berada dalam review tetap yang dilakukan seiring dengan perkembangan tim kerja.

Tujuan – tujuan kinerja
Yang diinginkan dalam tim kerja adalah menciptakan suatu tim kerja yang sempurna, spesifik, dan terkait secara langsung dengan tujuan tim kerja.

Pertanggung jawaban mutual
Sebuah tim mensyaratkan anggotanya untuk memikirkan diri mereka sendiri secara keseluruhan (Sofo, 2003).
Tingkat keeratan hubungan tim kerja mempunyai pengaruh terhadap mutu dan intensitas interaksi yang terjadi dalam suatu kelompok. Hubungan kerja sama tim diantara para karyawan dalam melakukan pekerjaan baik secara individu maupun kelompok untuk mencapai tujuan bersama mempunyai dampak positif terhadap kinerja individu maupun organisasi dalam mencapai tujuan.

Pengertian Puisi,jenis,dan cirinya lengkap

Pengertian Puisi, Ciri, Jenis-Jenis, Unsur & Struktur Puisi|Secara Umum.



Pengertian Puisi adalah bentuk karya sastra dari hasil ungkapan dan perasaan penyair dengan bahasa yang terikat irama, matra, rima, penyusunan lirik dan bait, serta penuh makna. Puisi mengungkapkan pikiran dan perasaan penyair secara imajinatif dan disusun dengan mengonsentrasikan kekuatan bahasa dengan struktur fisik dan struktur batinnya. Puisi mengutamakan bunyi, bentuk dan juga makna yang ingin disampaikan yang mana makna sebagai bukti puisi baik jika terdapat makna yang mendalam dengan memadatkan segala unsur bahasa. Puisi merupakan seni tertulis menggunakan bahasa sebagai kualitas estetiknya (keindahan). Puisi dibedakan menjadi dua yaitu puisi lama dan juga puisi baru.
Pengertian Puisi Menurut Para Ahli
Herman Waluyo: Pengertian puisi menurut herman waluyo adalah karya sastra tertulis yang paling awal ditulis oleh manusia.
Sumardi: Pengertian puisi menurut sumardi adalah karya sastra dengan bahasa yang dipadatkan, dipersingkat, dan diberi irama dengan bunyi yang padu dan pemilihan kata-kata kias (imajinatif).
Thomas Carlye: Pengertian puisi menurut thomas carley adalah ungkapan pikiran yang bersifat musikal.
James Reevas: Pengertian puisi menurut James Reevas bahwa arti puisi adalah ekspresi bahasa yang kaya dan penuh daya pikat.
Pradopo: Pengertian puisi adalah rekaman dan interpretasi pengalaman manusia yang penting, diubah dalam wujud yang paling berkesan.
Herbert Spencer: Pengertian puisi adalah bentuk pengucapan gagasan yang bersifat emosional dengan mempertimbangkan keindahan. 
Unsur-Unsur Puisi 
Unsur-unsur puisi terdiri dari struktur fisik dan struktur batin puisi antara lain sebagai berikut... 
Struktur Fisik Puisi
Perwajahan Puisi (Tipografi), adalah bentuk puisi seperti halaman yang tidak dipenuhi kata-kata, tepi kanan-kiri, pengaturan barisnya, hingga baris puisi yang tidak selalu dimulai dengan huruf kapital dan diakhiri dengan tanda titik. Hal tersebut menentukan pemaknaan terhadap puisi.
Diksi ialah pemilihat kata-kata yang dilakukan oleh penyair dalam puisinya. Karena puisi adalah bentuk karya sastra yang sedikit kata-katanya dapat mengungkapkan banyak, hal maka kata-katanya harus dipilih secermat mungkin. Pemilihan kata-kata dalam puisi erat kaitannya dengan makna, keselarasan bunyi, dan urutan kata.
Imaji, yaitu kata atau susunan kata yang mengungkapkan pengalaman indrawi, misalnya penglihatan, pendengaran, dan perasaan. Imaji terbagi atas tiga yakni imaji suara (auditif), imaji penglihatan (visual), dan imaji raba atau sentuh (imaji taktil). Imaji mengakibatkan pembaca seakan-akan melihat, mendengar, dan merasakan apa yang dialami penyair.
Kata Konkret, adalah kata yang memungkinkan memunculkan imaji karena dapat ditangkap indera yang mana kata ini berhubungan dengan kiasan atau lambang. Seperti kata konkret "salju" dimana melambangkan kebekuan cinta, kehampaan hidup, dll, sedangkan kata kongkret "rawa-rawa" melambangkan tempat kotor, tempat hidup, bumi, kehidupan dll.
Gaya Bahasa, adalah penggunaan bahasa dengan menghidupkan atau meningkatkan efek dan menimbulkan konotasi tertentu dengan bahasa figuratif yang menyebabkan puisi menjadi prismatis, artinya memancarkan banyak makna atau kaya makna. Gaya bahasa disebut dengan majas. Macam-macam majas yaitu metafora, simile, personifikasi, litotes, ironi, sinekdoke, eufemisme, repetisi, anafora, pleonasme, antitesis, alusio, klimaks, antiklimaks, satire, pars pro toto, totem pro parte, hingga paradoks.
Rima/Irama ialah persamaan bunyi puisi dibaik awal, tengah, dan akhir baris puisi. Rima mencakup yakni: Onomatope (tiruan terhadap bunyi seperti /ng/ yang memberikan efek magis puisi staudji C. B); Bentuk intern pola bunyi (aliterasi, asonansi, persamaan akhir, persamaan awal, sajak berselang, sajak berparuh, sajak penuh, repetisi bunyi (kata), dan sebagainya; Pengulangan kata/ungkapan ritma merupakan tinggi rendah, panjang pendek, keras lemahnya bunyi. Rima sangat menonjol dalam pembacaan puisi. 
Struktur Batin Puisi 
Tema/Makna (sense); media pusi adalah bahasa. Tataran bahasa adalah hubungan tanda dengan makna, maka pusi harus memiliki makna ditipa kata, baris, bait, dan makna keseluruhan.
Rasa (Feeling) yaitu sikap penyair mengenai pokok permasalahan yang terdapat dalam puisinya. Pengungkapan tema dan rasa erat kaitannya akan latar belakang sosial dan psikologi penyair, seperti latar belakang pendidikan, agama, jenis kelamin, kelas sosial, kedudukan dalam masyarakat, usia, pengalaman sosiologis dan psikologis, dan pengetahuan. Kedalaman pengungkapan tema dan ketetapan dalam menyikapi suatu masalah tidak tergantung dari kemampuan penyair memili kata-kata, rima, gaya bahasa, dan bentuk puisi saja, namun juga dari wawasan, pengetahuan, pengalaman, dan keperibadian yang terbentuk oleh latar belakang sosiologis dan psikologisnya.
Nada (tone)  adalah sikap penyair terdapat pembacanya. Nada berhubungan dengan tema dan rasa. Penyair dapat menyampaikan tema baik dengan nada yang menggurui, mendikte, bekerja sama dengan pembaca dalam pemecahan masalah, menyerahkan masalah kepada pembaca, dengan nada sombong, menganggap bodoh dan rendah pembaca, dll.
Amanat/tujuan maksud (intention) adalah pesan yang akan disampaikan penyair kepada pembaca yang terdapat dalam puisi tersebut. 
Puisi Lama dan Puisi Baru 
1. Puisi Lama 
Pengertian puisi lama adalah puisi yang masih terikat oleh aturan-aturan yaitu sebagai berikut.. 
Jumlah kata dalam 1 baris Jumlah baris dalam 1 bait Persajakan (rima) Banyak suku kata di tiap barisIrama
Ciri-Ciri Puisi Lama
Tak diketahui nama pengarangnya. Penyampaian dari mulut ke mulut, sehingga merupakan sastra lisan. Sangat terikat akan aturan-aturan misalnya mengenai jumlah baris tiap bait, jumlah suku kata maupun rima.  
Jenis-Jenis Puisi Lama 
a. Mantra adalah ucapan-ucapan yang dianggap mempunyai kekuatan gaip.  
Contoh Mantra : mantra untuk mengobati orang dari pengaruh makhluk halus
Sihir lontar pinang lontar
terletak diujung bumi
Setan buta jembalang buta
Aku sapa tidak berbunyi

b. Pantun adalah puisi yang bercirikan bersajak a-b-a-b, yang setiap bait terdiri dari 4 baris, dan di tipa baris terdiri dari 8-12 suku kata, 2 baris awal sebagai sampiran, sedangkan untuk 2 baris berikutnya sebagai isi. Pembagian pantun menurut isinya terdiri atas pantun anak, muda-mudi, agama/nasihat, teka-teki, jenaka.
Contoh Pantun 
sungguh elok emas permata
lagi elok intan baiduri
sungguh elok budi bahasa

jika dihias akhlaq terpuji  c. Seloka adalah pantun yang berkait
Contoh Seloka 
Sudah bertemu kasih sayang
Duduk terkurung malam siang
Hingga setapak tiada renggang
Tulang sendi habis terguncang

d. Talibun adalah pantun genap yang disetiap barusnya terdiri dari 6, 8 ataupun 10 baris
Contoh Talibun
Anak orang di padang tarap
Pergi berjalan ke kebun bunga
hendak ke pekan hari tiah senja
Di sana sirih kami kerekap
meskipun daunnya berupa
namun rasanya berlain juga

e. Syair adalah puisi yang bersumber dari Arab dengan ciri tiap bait 4 baris yang bersajak a-a-a-a dengan berisi nasihat atau cerita.
Contoh Syair  
Berfikirlah secara sehat
Berucap tentang taubat dan solawat
Berkarya dalam hidup dan manfaat
Berprasangka yang baik dan tepat

f. Karmina adalah pantun kilat misalnya pantun tetapi pendek.
Contoh Karmina 
buah ranun kulitnya luka
bibir tersenyum banyak yang suka

g. Gurindam adalah puisi yang mana dari tiap bait terdiri 2 baris, bersajak a-a-a-a dan berisi nasihat.
Contoh Gurindam. 
Barang siapa tiada memegang agama (a)
Sekali-kali tiada boleh dibilangkan nama (a)
Barang siapa mengenal yang empat (b)
Maka ia itulah orang yang ma'arifat (b)
Gendang gendut tali kecapi (c)
Kenyang perut senang hati (c)

2. Puisi Baru
Pengertian Puisi Baru adalah puisi yang tidak terikat lagi oleh aturan yang mana bentuknya lebih bebas ddari pada puisi lama dalam segi jumlah baris, suku kata, maupun rima.
Ciri-Ciri Puisi Baru
Memiliki bentuk yang rapi, simetrisPersajakan akhir yang teraturMenggunakan pola sajak pantun dan syair walaupun dengan pola yang lainUmumnya puisi empat seuntaiDi setiap baris atasnya sebuah gatra (kesatuan sintaksis)Di tiap gatranya terdiri dari dua kata (pada umumnya) : 4-5 suku kataJenis-Jenis Puisi Baru - Puisi baru dikatogerikan menjadi dua macam yaitu sebagai berikut..
Jenis-Jenis Puisi Baru Berdasarkan Isinya  
a. Balada adalah puisi yang berisi kisah atau cerita. Puisi jenis ini terdiri atas tiga (3) bait, yang setiap delapan (8) larik dengan skema rima a-b-a-b-b-c-c-b. Lalu skema berubah menjadi a-b-a-b-b-c-b-c. Larik terakhir dalam bait pertama digunakan sebagai refren pada bait-bait berikutnya. Contohnya pada puisi karya Sapardi Damono berjudul "Balada Matinya Seorang Pemberontak".
b. Himne adalah puisi pujaan kepada Tuhan, tanah air, atau pahlawan. Ciri-ciri himne adalah lagu pujian yang menghormati seorang dewa, tuhan, pahlawan, tanah air, almamater (pemandu di Dunia Sastra). Semakin berkembangnya zaman, arti himne berubah yang mana pengertian himne sekarang adalah sebagai puisi yang dinyanyikan, berisi pujian terhadap yang dihormati seperti guru, pahlawan, dewa, tuhan yang bernapaskan ketuhanan.
c. Romansa adalah puisi yang berisi luapan perasaan cinta kasih. Arti romansa berarti keindahan perasaan; persoalan kasih sayang, rindu dendam, serta kasih mesra (perancis "Romantique). 
d. Ode adalah puisi yang berisi sanjungan untuk orang yang telah berjasa. Nada dan gayanya sangat resmi (metrumnya ketat), bernada anggun, membahas sesuatu yang mulia, bersifat menyanjung baik terhadap pribadi tertentu atau peristiwa umum.
e. Epigram adalah puisi yang berisi tuntunan atau ajaran hidup. Epigram berarti unsur pengajaran; didaktik; nasihat membawa ke arah kebenaran untuk dijadikan pedoman, ikhtibar; ada teladan.
f. Elegi adalah puisi yang berisi rata tangis atau kesedihan yang berisi sajak atau lagu dengan mengungkapkan rasa duka atau keluh kesah karena sedih atau rindu, terutama karena kematian/kepergian seseorang.
g. Satire adalah puisi yang berisi sindira/kritik. Istilah berisi bahasa latin Sature yang berarti sindiran; kejaman tajam terhadap sesuatu fenomena; tidak puasa hati satu golongan (ke atas pemimpin yang pura-pura, rasuah, zalim, dsb).
Jenis-Jenis Puisi Baru Berdasarkan Bentuknya  
a. Distikon adalah puisi yang mana di tiap baitnya terdiri dari dua baris (puisi dua seuntai).
b. Terzina adalah puisi yang mana di tiap baitnya terdiri dari tiga baris (puisi tiga seuntai).
c. Kuatrain adalah puisi yang di tiap baitnya terdiri dari empat baris (puisi empat seuntai). 
d. Kuint adalah puisi yang di tiap baitnya terdiri dari lima baris (puisi lima seuntai).
e. Sektet adalah puisi yang di tiap baitnya terdiri dari enam baris (puisi enam seuntai).
f. Septime adalah puisi yang di tiap baitnya terdiri dari tujuh baris (tujuh seuntai).
g. Oktaf adalah puisi yang di tiap baitnya terdiri dari delapan baris (double kutrain atau puisi delapan seuntai).
h. Soneta adalah puisi yang terdiri dari empat belas baris yang terbagi dalam dua, dimana dua bait pertama masing-masing empat baris dan pada dua bait kedua masing-masing tiga baris. Kata soneta berasal dari bahasa Italia yaitu Sonneto. Kata sono berarti suara. Jadi soneta adalah puisi yang bersuara. Puisi soneta diperkenalkan oleh Muhammad Yamin dan Roestam Effendi yang diambil dari negeri Belanda, sehingga mengapa kedua nama tersebut sebagai"Pelopor/Bapak Soneta Indonesia". Bentuk soneta Indonesia tak lagi patuh pada syarat-syarat soneta yang ada di italia atau Inggris namun soneta Indonesia memiliki kebebasan baik dalam segi isi maupun rimanya. Yang menjadi pegangan adalah jumlah barinya (empat belas baris). 

Majas dan jenisnya lengkap


Macam-Macam da Pengertian Majas
Pengertian Majas




Majas adalah adalah bahasa kias dan indah yang di gunakan untuk mempercantik susunan kalimat yang dipergunakan untuk tujuan menimbulkan kesan imajinatif serta mampu menciptakan efek-efek tertentu baik itu melalui lisan atau tertulis untuk pembaca dan pendengarnya.
Tahukah kamu jika macam-macam majas juga dapat kita temukan dalam berbagai bahasa selain bahasa Indonesia mulai dari bahasa Inggris, Arab, Jerman dan juga bahasa lainnya.
Macam macam Majas
Secara garis besar majas terdiri atas empat macam majas yang tiap-tiap macamnya terdiri dari beberapa jenis majas turunan.
Macam-Macam Majas, Pengertian dan Contoh Kalimatnya LengkapMajas terdiri dari :
1). Majas Perbandingan.
2). Majas Pertentangan.
3). Majas Sindiran.
4). Majas Penegasan.
Majas Perbandingan
Pengertian Majas Perbandingan adalah kata-kata berkias yang menyatakan perbandingan untuk meningkatkan kesan dan pengaruhnya terhadap pendengar atau pembaca. Jika diperhatikan dari cara pengambilan perbandingannya, Majas Perbandingan terbagi atas:
Majas Perbandingan dan Contohnya
1. Majas Asosiasi atau Perumpamaan dan Contoh Kalimatnya
Majas asosiasi atau perumpamaan adalah perbandingan dua hal yang pada hakikatnya berbeda, tetapi sengaja dianggap sama.
Majas ini ditandai oleh penggunaan kata bagai, bagaikan, seumpama, seperti, dan laksana. Majas yang seringkali disebut dengan majas asosiasi ini sangat sering dipakai dalam obrolan dan dalam tulisan. Berikut ini contoh kalimat majas perumpamaan (Asosiasi):
Contoh Kalimat Majas Asosiasi atau Perumpamaan:
Semangatnya keras bagaikan baja.
Mukanya pucat bagai mayat.
Wajahnya kuning bersinar bagai bulan purnama
Semangatnya keras seperti batu
Tangisan anak kecil itu bagaikan suara kaset kusut.
Mencari pekerjaan saat ini bagaikan mencari jarum di dalam tumpukan jerami.
Senyum gadis itu manis bagai gula pasir
Matamu indah bagaikan bintang kejora
Otak orang itu encer seperti air
2. Majas Metafora dan Contoh Kalimatnya
Metafora adalah majas yang mengungkapkan ungkapan secara langsung berupa perbandingan analogis.
Me·ta·fo·ra /métafora/ : Pemakaian kata atau kelompok kata bukan dengan arti yang sebenarnya, melainkan sebagai lukisan yang berdasarkan persamaan atau perbandingan, misalnya tulang punggung dalam kalimat pemuda adalah tulang punggung negara.
Contoh Kalimat Majas Metafora:
Engkau belahan jantung hatiku sayangku. (sangat penting)
Raja siang keluar dari ufuk timur
Jonathan adalah bintang kelas dunia.
Harta karunku (sangat berharga)
Dia dianggap anak emas majikannya.
Perpustakaan adalah gudang ilmu.
Wanita adalah tulang rusuk laki-laki.
Kota ini bersih dari sampah masyarakat
Raja hutan sedang mengintai mangsanya
Engkau adalah tulang rusukku yang selama ini kutunggu
Tangisan awan sering terjadi di langit Bogor.
3. Majas Personifikasi dan Contoh Kalimatnya
Personifikasi adalah majas atau gaya bahasa yang membandingkan benda-benda tak bernyawa seolah-olah mempunyai sifat seperti manusia. Gaya bahasa ini membuat benda mati bisa melakukan sesuatu dilakukan oleh makhluk hidup.
Contoh Kalimat Majas Personifikasi:
Badai mengamuk dan merobohkan rumah penduduk.
Ombak berkejar-kejaran ke tepi pantai.
Peluit wasit menjerit panjang menandai akhir dari pertandingan tersebut.
Suara sirine polisi meraung-raung membangunkan warga ditengah malam
Daun pohon kelapa melambai-lambai karena tertiup angin
Peluit wasit menjerit keras sebagai tanda berakhirnya pertandingan sepak bola
Panas sinar matahari membakar kulit penonton konser
Habis sudah pagar rumah kami dilahap tanaman rambat
Kamera CCTV mengawasi setiap tindakanku
Laptop jadul ini menjadi saksi bisu usahaku meraih impian
Nyanyian hp membangunkanku dari tidurku
Suasana sore hari membawaku ke lamunan masa kecilku
Angin yang bagus membuat layanganku terbang bebas
4. Majas Alegori dan Contoh Kalimatnya
Alegori adalah Menyatakan dengan cara lain, melalui kiasan atau penggambaran.
Alegori: majas perbandingan yang bertautan satu dan yang lainnya dalam kesatuan yang utuh. Contoh: Suami sebagai nahkoda, Istri sebagai juru mudi
Alegori biasanya berbentuk cerita yang penuh dengan simbol-simbol bermuatan moral.
Contoh Kalimat Majas Alegori:
Perjalanan hidup manusia seperti sungai yang mengalir menyusuri tebing-tebing, yang kadang-kadang sulit ditebak kedalamannya, yang rela menerima segala sampah, dan yang pada akhirnya berhenti ketika bertemu dengan laut.Kehidupan berumah tangga itu diumpamakan seperti perahu yang mengarungi samudra, terkadang menemukan indahnya pemandangan yang begitu memanjakan mata tetapi adakalanya terkena hantaman badai dan ombak, membuat guncangan keras di perahu kita.Otak seseorang seperti mata pisau, semakin sering dipakai membuatnya semakin tajam. Namun jika dibiarkan tanpa dipakai, lama kelamaan akan tumpul dan berkarat.Nabi Muhammad pernah bersabda, perumpaan seorang mukmin adalah seperti lebah. Ia tidak makan kecuali yang sesuatu baik, tidak menghasilkan kecuali yang sesuatu baik dan jika ada di suatu tempat tidak merusak.
5. Majas Simbolik dan Contoh Kalimatnya
Majas Simbolik adalah majas yang melukiskan sesuatu dengan mempergunakan benda, binatang, atau tumbuhan sebagai simbol atau lambang. Biasanya lambang atau simbol yang digunakan dalam majas ini sudah mudah dipahami oleh banyak orang. berikut contoh kalimat majas simbolik.Contoh Kalimat Majas Simbolik
Contoh Kalimat Majas Simbolik:
Ia terkenal sebagai buaya darat.
Rumah itu hangus dilalap si jago merah.
Bunglon, lambang orang yang tak berpendirian
Melati, lambang kesucian
Teratai, lambang pengabdian
Dia selalu menjadi kambing hitam jika tim sepakbolanya kalah bermain
6. Majas Metonimia dan Contoh Kalimatnya
Metonimia adalah majas yang menggunakan ciri atau lebel dari sebuah benda untuk menggantikan benda tersebut.Pengungkapan tersebut berupa penggunaan nama untuk benda lain yang menjadi merek, ciri khas, atau atribut.
Contoh Kalimat Majas Metonimia:
Di kantongnya selalu terselib gudang garam. (maksudnya rokok gudang garam)
Setiap pagi Ayah selalu meminum kapal api. (maksudnya kopi kapal api)
Ayah pulang dari luar negeri naik garuda (maksudnya pesawat)
Perjalanan Surabaya ke Kebumen memakai garuda akan lebih cepat (maksudnya pesawat terbang)
Ibrahim pergi ke Ngawi memakai Yamaha. (maksudnya motor)
Rojolele makin hari semakin mahal (maksudnya beras)
7. Majas Sinekdok dan Contoh Kalimatnya
Sinekdok adalah majas yang menyebutkan bagian untuk menggantikan benda secara keseluruhan atau sebaliknya. Majas sinekdokhe terdiri atas dua bentuk berikut.
Majas Sinekdok Pars pro toto, yaitu menyebutkan sebagian untuk keseluruhan.
Contoh Kalimatnya:
Hingga saat ini ia belum kelihatan batang hidungnya.
Majas Sinekdok Totem pro parte, meruakan kebalikan dari majas sebelumnya. yaitu menyebutkan keseluruhan untuk sebagian.
Contoh Kalimatnya:
Pertandingan final lomba balap karung malam ini adalah Rt.01 melawan Rt. 06 .
Indonesia akan memilih idolanya malam nanti.
Semarang akhirnya menjuarai cabang olahraga lari di PON tahun ini.
8. Majas Simile dan Contoh Kalimatnya
Majas simile adalah gaya bahasa yang membandingkan sesuatu hal dengan hal yang lainnya dengan menggunakan kata penghubung atau kata pembanding contohnya seperti, bagaikan, bak, layaknya, laksana, dll.
Pengungkapan dengan perbandingan eksplisit yang dinyatakan dengan kata depan dan penghubung, seperti layaknya, bagaikan, " umpama", "ibarat","bak", bagai".
Contoh Kalimat Majas Similie: 
Kau umpama air aku bagai minyaknya, bagaikan Qais dan Laila yang dimabuk cinta berkorban apa saja.
Seperti sisik, masa lalumu bertumpuk-tumpuk.
Majas Pertentangan
Majas Pertentangan adalah “Kata-kata berkias yang menyatakan pertentangan dengan yang dimaksudkan sebenarnya oleh pembicara atau penulis dengan maksud untuk memperhebat atau meningkatkan kesan dan pengaruhnya kepada pembaca atau pendengar”. Jenis-jenis Majas Pertentangan dibedakan menjadi berikut.
1. Majas Antitesis dan Contoh Kalimatnya
Antitesis adalah majas yang mempergunakan pasangan kata yang berlawanan artinya satu dengan yang lainnya. Umumnya pasangan kata ini dipergunakan dengan berurutan. Berikut contoh kalimat majas antitesis.
Contoh Kalimat Majas Antitesis:
Tua muda, besar kecil, ikut meramaikan festival itu.
Miskin kaya, cantik buruk sama saja di mata Tuhan, Amal dan Ibadahlah yang menjadi pembeda.
Di saat suka dan duka, Ayah tetap bekerja keras siang dan malam.
Kaya miskin, besar dan kecil penghasilan jangan lupa untuk bersedekah.
2. Majas Paradoks dan Contoh Kalimatnya
Pengertian majas paradoks adalah majas yang mengandung pertentangan antara pernyataan dan fakta yang ada. Dari sekian majas, majas paradoks sangat sering kita temukan dalam sebuah novel atau roman.
Contoh Kalimat Majas Paradoks;
Aku merasa sendirian di tengah kota Jakarta yang ramai ini.
Hatiku sepi di tengah hingar bingar pesta yang sedang berlangsung ini.
Meskipun cuaca saat ini panas tetapi pikiran harus tetap dingin.
Wajah lelaki yang cerah itu selalu bisa meredupkan hati perempuan.
Kemajuan teknologi saat ini justru berakibat pada kemunduran nilai moral dan sosial di masyarakat.
Kebesaran Tuhan membuat ku merasa sangat kecil di hadapanNya.
3. Majas Hiperbola dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas hiperbola adalah majas yang berupa pernyataan berlebihan dari kenyataannya dengan maksud memberikan kesan mendalam atau meminta perhatian.
Contoh Kalimat Majas Hiperbola:
Suaranya menggelegar membelah angkasa.
Tubuhnya tinggal kulit pembalut tulang.
Ini adalah karya anak bangsa Indonesia yang mampu mengguncang dunia.
Setelah berjuang mati-matian akhirnya selesai juga pekerjaan ini.
Gedung-gedung tinggi banyak dibangun di kota besar sampai menembus awan.
Harga bahan pokok saat ini meroket menembus angkasa.
Aku berlari secepat kilat agar tidak terlambat ke sekolah.
Jeritan hatiku memanggil namamu terdengar sampai langit ke tujuh.
Air mata anak itu mengalir dan membanjiri lantai rumah duka.
4. Majas Litotes dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas Litotes adalah majas yang menyatakan sesuatu dengan cara yang berlawanan dari kenyataannya dengan mengecilkan atau menguranginya. Tujuannya untuk merendahkan diri.
Contoh Kalimat Majas Litotes:
Makanlah seadanya hanya dengan nasi dan air putih saja.
Mengapa kamu bertanya pada orang yang bodoh seperti saya ini?
Silahkan mampir ke gubuk saya.
Tubuh kurus ini tidak pantas menerima penghargaan orang paling kuat.
Terimalah hadiahku yang tidak berharga ini.
Majas Sindiran
Majas Sindiran ialah kata-kata berkias yang bertujuan untuk menyatakan sindiran untuk meningkatkan kesan dan pengaruhnya terhadap pendengar atau pembaca. Majas ini memiliki untuk mengubah perilaku seseorang. Majas sindirian dibagi menjadi, Berikut adalah macam macam majas sindiran beserta contoh kalimatnya.
1. Majas Ironi dan Contoh Kalimatnya
Majas Ironi adalah majas yang menyatakan hal yang bertentangan dengan kenyataan dengan maksud menyindir. Majas ini ketika diucapkan terdengar seperti pujian tetapi sebenarnya bermakna negatif atau sindiran.
Contoh Kalimat Majas Ironi:
Ini baru siswa teladan, setiap hari pulang malam.
Bagus sekali tulisanmu sampai tidak dapat dibaca.
Aroma tubuhmu harum sekali, sampai sampai aku ingin muntah.
Suaramu sungguh merdu sampai sakit telingaku mendengarnya.
Bagus sekali nilai rapotmu, semuanya berwana merah.
Bau badanmu wangi sekali, sudah berapa hari kamu tidak mandi.
Manis sekali minuman ini, pasti harga gula sedang tinggi saat ini.
Bagus sekali ucapanmu,sampai siapapun yang mendengarnya pasti akan sakit hati.
2. Majas Sinisme dan Contoh Kalimatnya
Majas Sinisme adalah majas yang menyatakan sindiran secara langsung. Sindiran yangada pada majas ini merupakan bentuk pernyataan yang sebenarnya dan dilakukan secara terang-terangan.
Contoh Kalimat Majas Sinisme:
Perkataanmu tadi sangat menyebalkan, tidak pantas diucapkan oleh orang terpelajar sepertimu.
Lama-lama aku bisa jadi gila melihat tingkah lakumu itu.
Kamu pelit sekali berbagi ilmu, padahal kamu adalah murid paling pintar di sekolah ini.
Apa kamu tidak mempunyai hati dan perasaan?
Tega sekali kau mencampakkan anak-anakmu.
Bau mulutmu ini bisa membunuhku, Berapa hari kamu tidak gosok gigi.
3. Majas Sarkasme dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas Sarkasme adalah majas sindiran yang paling kasar. Majas ini biasanya diucapkan oleh orang yang sedang marah.
Contoh Kalimat Majas Sarkasme:
Mau muntah aku melihat wajahmu, pergi kamu!
Dasar kerbau dungu, kerja begini saja tidak becus!
Dasar lelaki kere! menyesal aku pernah dekat denganmu!
Dasar otak udang, soal seperti ini tidak bisa kau selesaikan!
Dasar pemalas, hari sudah siang kau pun masih tidur!
Majas Penegasan
Majas Penegasan ialah kata-kata berkias yang menyatakan penegasan untuk meningkatkan kesan dan pengaruhnya terhadap pendengar atau pembaca”. Majas penegasan terdiri atas tujuh bentuk berikut ini macam-macam majas penegasan.
Majas Penegasan dan Contohnya
1. Majas Pleonasme dan Contoh Kalimatnya
Majas Pleonasme adalah majas yang menggunakan kata-kata secara berlebihan dengan maksud menegaskan arti suatu kata.
Contoh Kalimat Majas Pleonasme:
Semua siswa yang di atas agar segera turun ke bawah.( turun sudah pasti ke bawah)
Mereka mendongak ke atas menyaksikan pertunjukan pesawat tempur.( mendongak sudah pasti ke atas)
Para supporter yang sedang terlibat tawuran langsung mundur kebelakang ketika petugas polisi datang.(mundur sudah pasti kebelakang).
Aku melihat kejadian tabrakan itu dengan mata kepala saya sendiri.
Vatih riang gembira saat istrinya melahirkan anak laki-laki dengan sehat dan selamat.
Nenek datang dari kampung dengan membawa oleh-oleh beraneka ragam macam buah-buahan.
Aku langsung maju ke depan saat Iis Dahlia mulai bernyayi. ( maju sudah pasti kedepan)
Angkot itu menepi ke pinggir saat akan mengangkut penumpang.
2. Majas Repetisi dan Contoh Kalimatnya
Majas Repetisi adalah majas perulangan kata-kata,, frasa, dan klausa dalam suatu kalimat atau ucapan sebagai penegasan suatu maksud.
Contoh Kalimat Majas Repetisi:
Dialah yang kutunggu, dialah yang kunanti, dialah yang kuharap.
Marilah kita sambut pahlawan kita, marilah kita sambut idola kita, marilah kita sambut putra bangsa.
Bermain game, bermain game, bermain game itu saja yang kamu lakukan seharian.
Sampai jumpa pacarku, sampai jumpa kekasihku.
Rindu itu menyesakkan.
Rindu itu menyakitkan.
Rindu itu menyedihkan.
Kamu, kamu dan kamu saja yang selalu ada di dalam otakku.
Usman terus belajar, belajar dan belajar untuk menjadi siswa yang berprestasi di sekolahnya.
3. Majas Paralelisme dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas Paralelisme adalah majas perulangan yang biasanya ada di dalam puisi.
Contoh Kalimat Majas Paralisme dalam sebuah puisi:
Cinta adalah pengertian
Cinta adalah kesetiaan
Cinta adalah rela berkorban
4. Majas Tautologi dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas Tautologi adalah majas penegasan dengan mengulang beberapa kali sebuah kata dalam sebuah kalimat dengan maksud menegaskan. Kadang pengulangan itu menggunakan kata bersinonim.
Contoh Kalimat Majas Tautologi:
Bukan, bukan, bukan itu maksudku. Aku hanya ingin bertukar pikiran saja.
Seharusnya sebagai sahabat kita hidup rukun, akur, dan bersaudara.
Mengapa kamu terlihat sangat cemas dan gelisah begitu.
Bukannya aku tak suka. Bukan pula aku tak cinta.
Hadiah cuma-cuma yang diberikan oleh sekolah membuat siswa semakin rajin belajar.
Dalam saat suka dan duka. Waktu bahagia waktu merana.Masa tertawa masa kecewa. kita selalu bersama.
5. Majas Klimaks dan Contoh Kalimatnya
Pengertian Majas Klimaks adalah majas yang menyatakan beberapa hal berturut-turut dan makin lama makin meningkat.
Contoh Kalimat Majas Klimaks:
Semua orang dari anak-anak, remaja, hingga orang tua ikut antri minyak.Ketua Rt, Rw, kepala desa, gubernur, bahkan presiden sekalipun tak berhak mencampuri urusan pribadi seseorang.
Bupati, walikota, gubernur, bahkan presiden seharusnya dipilih berdasar kemampuan dan kecakapannya bukan karena dia terkenal saja.
Rapat perusahaan hari ini dihadiri oleh karyawan, kepala bagian, supervisor, manager, dan direktur utama.Semua murid dari TK, SD, SMP, hingga SMA semua bergembira merayakan hari kemerdekaan bangsa.
Berhari-hari, berminggu-minggu, berbulan-bulan, Bertahun-tahun kehadiranmu selalu aku nantikan.
6. Majas Antiklimaks dan Contoh Kalimatnya
Majas Antiklimaks adalah majas yang menyatakan beberapa hal berturut-turut yang makin lama menurun. Seperti namanya majas ini merupakan kebalikan dari majas klimaks.
Contoh Kalimat Majas Antiklimaks:
Kepala sekolah, guru, dan siswa juga hadir dalam acara syukuran itu.
Di kota dan desa hingga pelosok kampung semua orang merayakan HUT RI ke -62.
Di toko ini menjual ukuran baju dari mulai XXL, XL, L, M sampai ukuran terkecil S.
Tua, muda atau masih anak-anak, semua hadir di acara peringatan HUT TNI.
Tiket kereta api, mulai dari kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi sudah ludes di pesan calon penumpang.
7. Majas Retorik dan Contoh Kalimatnya
Majas Retorik adalah majas yang berupa kalimat tanya namun tak memerlukan jawaban.
Tujuannya memberikan penegasan, sindiran, atau menggugah.
Contoh Kalimat Majas Retorik:
Kata siapa cita-cita bisa didapat cukup dengan sekolah formal saja?Apakah ini orang yang selama ini kamu bangga-banggakan ?
Sholat jum’at dilaksanakan pada hari apa?
Siapa bilang cita-cita hanya bisa diraih dengan gelar sarjana?
Apa mungkin orang mati bisa hidup kembali?
Sekian artikel tentang majas dari saya..semoga bermanfaat.

Pengertian dan jenis-jenis proposal lengkap





Pengertian proposal - Proposal berasal dari bahasa inggris to propose yang artinya mengajukan dan secara sederhana proposal dapat diartikan sebagai bentuk pengajuan atau permohonan, penawaran baik itu berupa ide, gagasan, pemikiran maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan baik itu yang sifatnya izin, persetujuan, dana dan lain - lain. Proposal juga dapat diartikan sebagai sebuah tulisan yang dibuat oleh si penulis yang bertujuan untuk menjabarkan atau menjelaskan sebuah rencana dan tujuan suatu kegiatan kepada pembaca.
Pengertian Proposal
Untuk mengetahui arti dari proposal, berikut saya sertakan pengertian proposal dari beberapa pandangan dari para ahli

Hasnun Anwar (2004 : 73) proposal adalah : rencana yang disusun utnuk kegiatan tertentuJay (2006 : 1) proposal adalah alat bantu manajemen standar agar menajemen dapat berfungsi secara efisien
Proposal dalam dunia ilmiah (pendidikan) adalah suatu rancangan desain penelitian (usulan penelitian) yang akan dilakukan oleh seorang peneliti tentang suatu bahan penelitian

Kamus Besar Bahasa Indonesia mengartikan proposal sebagai rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kerja
Tujuan Proposal
Tujuan Proposal adalah memperoleh bantuan dana,memperoleh dukungan atau sponsor, dan memperoleh perizinan. Unsur-unsur proposal yaitu, nama/ judul kegiatan, pendahuluan,tujuan, waktu dan tempat, sasaran kegiatan, susunan panitia, anggaran, penutup, tanda tangan dan nama terang.
Jenis Jenis Proposal
Secara umum proposal dibedakan menjadi 4 jenis yaitu
Proposal Bisnis - proposal ini berkaitan dengan dunia usaha baik itu perseorangan maupun kelompok dan contoh dari proposal ini misalnya proposal pendirian usaha, proposal dalam bentuk kerjasama antar perusahaanProposal Proyek - pada umumnya proposal proyek ini mengacu pada dunia kerja yang berisikan serangkaian rencana bisnis atau komersil misalnya proposal proyek pembangunanProposal Penelitian - Jenis proposal ini lebih sering digunakan di bidang akademisi misalnya penelitian untuk pembuatan skripsi, tesis dan lainnya. isi dari proposal ini adalah pengajuan kegiatan penelitanProposal Kegiatan - yaitu pengajuan rencana sebuah kegiatan bak itu bersifat individu maupun kelompok.
Berdasarkan bentuknya proposal terbagi menjadi 3 jenis yaitu
Proposal dalam bentuk formal - Proposal berbentuk formal terdiri atas tiga bagian utama, yaitu bagian pendahuluan, isi proposal, dan bagian pelengkap penutup. Bagian pendahuluan terdiri atas: sampul dan halaman judul, surat pengantar (kata pengantar), ikhtisar, daftar isi, dan pengesahan permohonan. Bagian isi proposal terdiri atas: latar belakang, pembatasan masalah, tujuan ruang lingkup, pemikiran dasar (anggapan dasar), metodologi, fasilitas, personalia (susunan panitia), keuntungan dan kerugian, waktu, dan biaya. Sedangkan bagian pelengkap penutup berisi daftar pustaka, lampiran, tabel, dan sebagainya.
Proposal dalam bentuk non formal - proposal non formal ini tidak selengkap proposal formal dan biasanya disampaikan dalam bentuk memorandum atau surat. proposal non formal harus selalu mengandung hal-hal berikut yaitu, masalah, saran, pemecahan, dan permohonan.
Proposal dalam bentuk semi formal- jenis proposal ini hampir sama dengan proposal non formal karena tidak selengkap jenis proposal formal

Pengertian Proposal Usaha






Proposal usaha adalah dokumen tertulis yang disiapkan oelah wirausahawan yang menggambarkan semua unsur yang releven, baik internal maupun eksternal mengenai usaha atau proyek baru, atau proposal usaha yang merupakan dokumen tertulis berisi usaha baru yang sedang direncanakan. Proposal usaha hendaknya harus asli/ murni yang dibuat oleh Wirausahawan sendiri dan tidak sekedar menkyalin proposal usaha milik orang lain. Proposal usaha mencakup sasaran dan strategi. Sasaran adalah apa yang dicapai perusahaan sedangkan strategi adalah arah tindakan untuk mencapai sasaran usaha.
Dalam membuat proposal usaha harus diperhatikan beberapa hal di bawah ini :
1. Gunakan bahasa yang jelas dan baku
Manfaat atau fungsi dari proposal adalah menjelaskan kepada investor agar mereka yakin dan mau menginvestasikan uang atau modal untuk suatu usaha. Memahamkan para investor tentu akan membuat investor tahu dan paham bagaimana mekanisme bisnis yang ditawarkam, analisa laba ruginya serta prospek usaha tersebut kedepannya. Jika anda menggunakan bahasa yang terlalu intelek sementara investor anda tidak terbiasa dengan bahasa - bahasa intelek maka yang terjadi adlah para investor kebingungan.
2. Berikan analisa real dan relistis
Alih - alih menarik perhatian investor, banyak pelaku usaha kemudian menawarkan bentuk kerja sama suatu usaha dengan memberikan prediksi analisa laba rugi yang tidak masuk akal. Ini justru menyebabkan kemudngkinan yakni ivestor curiga karena angka yang disajikan dalam proposal usaha tidak realistis atau kalaupun sudah bekerja sama, maka akan terjadi ketidak puasan investor terhadap hasil yang diperoleh karena pada saat pengajuan, iming iming keuntungan terlalu besar.
3. Komunikasikan dengan baik
Seringkali ketika investor sudah mulai tertarik dengan bisnis yang kita tawarkan. Mereka meminta untuk dipresentasikan dalam bahasa lisan. Nah, maka dari itu, kuasaila proposal usaha yang anda tulis agar investor benar - benar yakin bahwa kita memang telah ahli dan paham betul masalah bisnis yang kita ajukan.
Business Plan
Rencana bisnis atau business plan sebenarnya sama dengan Proposal usaha. Namun penggunaannya sedikit berbeda. Business plan adalah blueprint usaha. Gambaran utuh suatu usaha yang akan dijalankan. Menurut ahli eknomi, business plan adalah dokumen tertulis yang berkaitan dengan suatu jenis usaha baik internal maupun eksternal yang menentukan keberhasilan suatu usaha. Dengan adanya business plan maka tentu perjalanan serta pengelolaan bisnis akan lebih tertata dan efisien.
Apabila proposal usaha jelas merupakan dokumen tertulis mengenai rencana kerja untuk mencari investor, business plan adalah rencananya. jadi meskipun anda tidak mengajukan bantuan dana atau sedang tidak mencari investor. Blue print bisnis anda atau yang kita sebut business plan tetaplah penting karena business plan berfunsgi sebagai :
1. Membantu anda fokus
Salah satu penyebab kegagalan yang paling banyak dilakukan oleh pemula adalah tidak fokus. Munculnya berbagai ide usaha justru membuat pemula kemudian tidak fokus, padahal para ahli bisnis yang telah sukses telah memberikan nasehat bahwa jika ingin sukses maka kita harus fokus pada satu jenis bisnis. Selain itu, seringkali dengan ketiadaan business plan, pergerakan bisnis para pelaku usaha akan berjalan tanpa arah. 
2. Lebih efisien
Dengan adanya rencana bisnis yang matang maka akan terjadi efisiensi waktu, biaya dan tenaga kerja. dengan perhitungan matermatis tentu di dapat varieble - veriable bisnis yang tentunya jumlahnya bisa lebih besar dari kita. 

Kamis, 25 Oktober 2018

Salam Sejahtera

Selamat Datang di Blog Saya
ini kali pertama saya membuat blog,sering-sering mampir ke Blog saya yah teman,akan ada banyak ilmu berupa artikel yang akan saya bagikan di sini